Manfaat dan Ide Sensory Play untuk si Kecil Manfaat dan Ide Sensory Play untuk si Kecil

Manfaat dan Ide Sensory Play untuk si Kecil

Tahukah Moms, kalau perkembangan sensorik pada si Kecil sangat penting untuk tumbuh kembangnya, Moms? Laman sehatq menulis, sensory play atau permainan sensori merupakan jenis aktivitas untuk si Kecil yang berfungsi untuk memberikan stimulasi pada tujuh indera anak yang meliputi:

  • Peraba (kulit)
  • Pengecap (lidah)
  • Penglihatan (mata)
  • Pendengaran (telinga), dan
  • Penciuman (hidung)

Stimulasi yang diberikan sejak dini sangat penting untuk mengoptimalkan kecerdasan dan juga tumbuh kembangnya. Stimulasi ini bisa berupa kegiatan atau permainan sederhana yang menyenangkan bagi si Kecil.

Apa Manfaat Sensory Play?

Dilansir dari laman hellosehat, selain menyenangkan dan menarik untuk si Kecil, ada beberapa manfaat dari memberikan sensory play untuk si Kecil yang perlu Moms tahu loh, seperti:

  • Menjelajahi rasa ingin tahunya

Moms, saat memberikan si Kecil permainan sensori ternyata dapat membuat si Kecil merasakan apa yang mereka lihat, dengar, dan juga sentuh. Selain hal itu, permainan sensori juga dapat mendorong keingintahuan si Kecil dan memecahkan masalah sederhana yang ada di sekitarnya.

  • Mengenali lingkungan sekitar

Manfaat dari memberikan sensory play, dapat membuat si Kecil mengenali lingkungan sekitarnya dimulai dari usia 0-12 bulan. Contoh sensory play sederhananya, Moms bisa coba ajak si Kecil jalan-jalan berkeliling di sekitar rumah untuk melatih indera peraba dan juga penglihatannya. Jika hal ini dilatih secara rutin, si Kecil akan dapat mengenali tempat tinggalnya sendiri.

  • Membedakan berbagai jenis suara

Sensory play lain yang bisa Moms ajarkan si Kecil untuk menstimulasi indera pendengarnya adalah dengan permainan sensori mengenali jenis suara binatang. Pada dasarnya, saat si Kecil berusia 4 bulan, ia sudah bisa memahami nada suara yang berbeda-beda. Kemudian, pada usia 6 bulan, si Kecil sudah bisa menirukan suara yang di dengar.

  • Meningkatkan kreativitas si Kecil

Moms pernah lihat mainan blok kayu untuk anak-anak? Nah, jenis permainan sensori ini disebut juga open ended play atau jenis permainan yang memberikan ruang kepada si Kecil untuk berkreasi sebebas mungkin. Maka dari itu, memberikan permainan jenis ini sangat bermanfaat untuk meningkatkan kreativitas dan imajinasi pada si Kecil saat memainkannya.

Ide Mainan Sensory Play yang Bisa Moms Berikan untuk Si Kecil

Memberikan permainan sensori tidak harus selalu berupa mainan yang mahal loh, Moms. Mengutip dari laman hellosehat, ada beberapa ide sensory play sederhana dengan biaya terjangkau yang bisa Moms berikan untuk si Kecil di rumah, seperti:

  • Ajak si Kecil mewarnai menggunakan pewarna makanan

Pertama, Moms bisa siapkan pewarna makanan yang aman, kertas atau kain sebagai medianya, air dan juga wadahnya. Setelah itu, Moms bisa ajak si Kecil untuk mencampurkan semua bahannya dan tempelkan tangannya ke kertas atau kain yang sudah Moms siapkan.

Permainan ini bermanfaat untuk melatih indera penglihatan dan perabanya. Dimana, si Kecil akan belajar mengenal warna dan bentuk dengan menggunakan jemarinya.

  • Buat eksperimen kecil dengan menggunakan tepung

Kedua, kalau Moms suka membuat kue di rumah, Moms bisa sekalian nih ajak si Kecil belajar membuat sebuah adonan dari tepung. Siapkan bahan-bahannya seperti tepung terigu, pewarna makanan, air dan wadah untuk tempatnya.

Setelah itu, Moms bisa ajak si Kecil untuk mencampurkan semuanya dalam satu wadah dan ajarkan dia untuk mengaduknya. Permainan ini dapat mengasah indera peraba, motorik halusnya dan juga kreativitasnya dengan mengenal tekstur serta membuat bentuk-bentuk pada adonannya.

  • Menebak beberapa aroma

Ketiga, untuk membuat permainan menebak aroma, Moms bisa siapkan bahan-bahan seperti kopi, teh, dan juga makanan lain yang memiliki aroma yang cukup khas. Manfaat dari permainan ini dapat melatih indera penciumannya dan juga Moms bisa tahu apa kesukaannya. Moms bisa ajak si Kecil menutup matanya dan tanyakan apa yang dia cium dan rasakan terhadap bahan-bahan tersebut.

Namun, penting untuk diwaspadai ya pemberian bahan dengan aroma yang berbahaya seperti bau spidol dan juga lem karena dapat mengganggu kesehatan si Kecil.

  • Mencoba suatu rasa makanan

Terakhir, Moms bisa ajak si Kecil bermain permainan untuk melatih indera pengecapnya agar lebih terlatih. Moms bisa siapkan makanan dengan rasa manis, asin, dan juga gurih. Cara mainnya, Moms bisa biarkan si Kecil mencoba makanan tersebut sedikit demi sedikit, lalu tanyakan kepadanya bagaimana rasanya dan melihat bagaimana ekspresinya.

Itulah manfaat dan juga ide permainan sensory play yang bisa Moms dan Dads berikan untuk si Kecil. Perlu diingat ya, sensory play tidak harus selalu dengan bahan yang mahal. Moms bisa coba dengan bahan-bahan yang ada di sekitar rumah saja untuk melatih perkembangan sensoriknya. Sampai jumpa di tips #ExpertChoice lainnya, Moms.

 

Source:

Herliafifah Riska. 2021. Š—“Ketahui Sensory Play, Permainan Seru untuk Mengasah Kemampuan Sensorik AnakŠ—.

https://hellosehat.com/parenting/anak-1-sampai-5-tahun/perkembangan-balita/manfaat-sensory-play/ . Diakses pada 13 Februari 2023 pukul 14.00 WIB

Early Learning. 2018. Š—“Exploring the Benefits of Sensory PlayŠ—.

https://www.goodstart.org.au/parenting/exploring-the-benefits-of-sensory-play .

Diakses pada 13 Februari 2023 pukul 14.05 WIB

Pelly, Julia. 2020. Š—“Sensory Play: 20 Great Activities for Your Toodler or PreschoolerŠ—. https://www.healthline.com/health/childrens-health/sensory-play#activities.

Diakses pada 8 Februari 2023 pukul 14.00 WIB

Pic: https://www.shutterstock.com/image-photo/2-year-old-asian-preschoolers-playing-1746080408

EmptyView