Ayo Bangun Kepercayaan Diri Si Kecil di Masa Pandemi Ayo Bangun Kepercayaan Diri Si Kecil di Masa Pandemi

Ayo Bangun Kepercayaan Diri Si Kecil di Masa Pandemi

Expert Moms pasti sadar kalau pandemi COVID-19 sudah mengubah banyak hal dari hidup anak-anak. Dihadapkan dengan karantina, penutupan sekolah, dan jarak sosial, banyak anak kehilangan pengalaman sehari-hari yang biasanya membangun kepercayaan diri mereka sebagai pribadi. Kepercayaan diri adalah unsur penting dalam kesehatan mental Si Kecil. 

Si Kecil yang punya kepercayaan diri tinggi cenderung lebih bahagia, memiliki kehidupan sosialnya lebih baik, dan gejala kecemasan & depresi yang lebih sedikit. Menurut teori psikologi, kepercayaan diri anak dibangun di atas dua pilar: penerimaan diri dan kompetensi. Anak-anak merasa nyaman dengan dirinya sendiri ketika mereka merasa dicintai dan didukung oleh orang lain (penerimaan diri) dan ketika mereka menguasai keterampilan baru untuk mencapai tujuan (kompetensi) mereka. 

Nah, ayo buat lingkungan yang bisa membangun kepercayaan diri walaupun mereka tidak bisa banyak bersosialisasi dengan teman sebayanya. Dukung setiap pencapaiannya dan bantu dia untuk belajar hal-hal baru.

 

Source : 

https://raisingchildren.net.au/toddlers/behaviour/understanding-behaviour/about-self-esteem

https://kidshealth.org/en/kids/self-esteem.html#:~:text=Kids%20with%20self%2Desteem%3A,feel%20liked%20and%20accepted

EmptyView